Jumat, 08 Februari 2008
Libur, Libur, Libur Lagi

Selamat tahun baru imlek buat yang merayakannya.

Satu hal yang mesti dicatat pada bangsa ini adalah begitu banyaknya hari libur. Dengan alasan ingin meningkatkan dunia pariwisata, maka pemerintah mencetuskan peraturan cuti bersama. Dimana, libur yang seharusnya sehari atau dua hari pas tanggal merah saja ditambah menjadi lima hari atau satu minggu.

Patut dipertanyakan di sini, apakah hal ini, yaitu meningkatnya kunjungan wisata oleh wisatawan domestik ke tempat-tempat wisata di Indonesia, sudah bisa diperbandingkan dengan menurunnya produktivitas masyarakat?

Kalau dicari perbandingannya, maka bisa dikatakan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang paling banyak hari liburnya sedunia. Hal ini memperparah kondisi ekonomi yang semakin melambat akibat berkurangnya produktivitas masyarakat.

Jika kita lihat secara lebih dalam, anggaplah memang konsumsi pariwisata masyarakat akan meningkat pada hari-hari libur. Namun, peningkatan pendapatan nasional akibat meningkatnya konsumsi itu akan menjadi faktor yang membahayakan perekonomian nasional kalau tidak diimbangi dengan peningkatan produksi. Akhirnya, kita akan jatuh ke konsep lama "Besar pasak daripada tiang." Tentunya kita tidak menginginkan ini terjadi. Sebab hal itu akan memicu kita untuk berhutang lebih banyak untuk menutupi selera konsumsi yang besar tersebut.

Adalah lebih arif sebenarnya jika pemerintah meninjau kembali kebijakkan cuti bersama tersebut. Kaji kembali manfaat dan mudharatnya. Menurut apa yang penulis simpulkan, cuti bersama tersebut lebih banyak mudharat daripada manfaatnya. Cukuplah libur pada tanggal-tanggal merah saja dan tidak perlu ditambah-tambah. Hal itu hanya semakin mengukuhkan keyakinan bahwa kita adalah bangsa yang malas.

Selamat libur tahun baru imlek. Gong Xi Fa Cai.

Label:

posted by rafkirasyid @ 08.44  
0 Comments:
Posting Komentar
<< Home
 
About Me


Name: rafkirasyid
Home: Batam, Kepulauan Riau, Indonesia
About Me: Rafki Rasyid merupakan dosen di beberapa perguruan tinggi di Batam. Saat ini beliau aktif di berbagai organisasi kemasyarakatan dan partai politik. Parpol yang dipilihnya adalah Partai Amanat Nasional. Selain aktif mengajar dan organisasi, beliau juga aktif menulis di berbagai media masa.
See my complete profile

Previous Post
Archives
Links
Presented By
Rafki Rasyid